Teknik Komputer
Sekilas tentang Program Studi Teknik Komputer
Profile Lulusan
Kopetensi Lulusan Teknik Komputer
-
Memiliki Lulusan yang berkualitas, terampil, inovasi, dinamis, bertanggungjawab dan bertaqwa kepada Tuhan YME.
-
Mampu melakukan Pemprograman untuk Hardware, merancang, mengimplementasi dan menguji komponen hardware.
-
Mampu memasang dan memelihara peralatan komputer.
-
Membangun dan memelihara jaringan komputer berbasis client server.
-
Mampu membangun dan memelihara server berbasis windows maupun linux.
-
Menguasai trouble shoting pada komputer workstation maupun server.
Bidang Pekerjaan
Posisi Karier / Bidang Pekerjaan Yang Bisa Didapatkan
Network Administrator
Orang yang bertanggung jawab untuk selalu mengawasi sistem komunikasi di kantor agar tetap berjalan lancar.
Technical Suport, EDP
layanan yang diberikan oleh suatu perusahaan untuk membantu mengatasi masalah client dalam penerapan, pemakaian, dan konfigurasi perangkat keras atau perangkat lunak.
Teknisi Jaringan
Seorang yang menentukan waktu terbaik untuk memperbaiki, mengganti atau meng-upgrade perangkat keras dan perangkat lunak. Tugas ini juga dapat mencakup pembaruan lisensi perangkat lunak dan pelaksanaan pembaruan perangkat lunak dan memastikan bahwa semua perangkat lunak jaringan yang kompatibel.
System Administrator
Seorang yang bertugas untuk bertanggung jawab untuk menjaga konfigurasi dan keamanan sistem operasi dari sebuah komputer, khususnya komputer multi-pengguna seperti komputer server yang biasanya terletak pada perusahaan-perusahaan besar.
Wirausaha
Anda dapat berwirausaha atau membuka usaha sendiri dengan skill dan pengalaman yang didapat selama belajar di Politeknik Ganesha Guru
Tenaga Pengajar
Anda dapat menjadi tenaga pengajar di Sekolah/Bimbel dengan skill dan pengalaman yang didapat selama belajar di Politeknik Ganesha Guru